20 Mei 2015

Harus tetap disimpan lho, Dian!


"Harus tetap disimpan lho, Dian. Kan itu karyanya. Jangan dihapus atau hilang kan itu portofolionya." Itu pesan Ibu Murti kemarin malam via sms untuk saya yang suka lupa menaruh gambar-gambar saya sendiri. 

Saya bisa sangat rapi dan detail ketika menyusun atau mengerjakan sesuatu. Saya bisa membongkar dan mengerjakan ulang lagi dari awal jika menurut saya hasilnya kurang rapi. Makanya ketika mengerjakan sesuatu saya lebih senang mengerjakannya sendiri. Lebih puas. Tapi untuk masalah dokumentasi atau menyimpan file (arsip-arsip) gambar, saya cukup berantakan dan ngga teratur. Saya tetap menyimpan karya gambar saya di dalam map atau clear holder, lalu file-nya saya simpan dalam folder khusus di komputer atau eksternal harddisk. Namun, saya suka lupa di mana saya menaruh file-file tersebut. Misalnya pas tiba-tiba butuh file gambar A, saya bisa pusing sendiri mencarinya. Atau kadang malah file gambarnya ikut terhapus dan hilang karena tersimpan dalam folder yang sudah dibuang. Huhuhu. 

Karya sekecil apa pun, mau berupa proyek pribadi yang dibikin buat senang-senang, sketsa kumpulan ide-ide, hingga coret-coretan ngga penting harus tetap disimpan. Portofolio tidak melulu dari karya-karya yang "besar". Dari karya-karya kecil yang dibikin sehari-hari dengan sepenuh hati pun bisa dijadikan portofolio yang unik sekaligus personal. Jangan lupa beri tanggal, kemudian simpan baik-baik. Karena sangat menarik saat mereview karya-karya kita dari waktu ke waktu dan melihat bagaimana kemajuannya. Dan itu bisa menginspirasi kita untuk mendapatkan ide-ide yang berbeda. *catatan untuk diri sendiri* 

Kembali ke pesan Ibu Murti di atas. Senang juga diperhatikan dan diingatkan oleh seseorang untuk hal-hal sepele seperti ini. Makasih, Bu Murti. Saya akan coba merapikan serta mengatur kembali file-file gambar saya supaya tidak lupa dan gampang mencarinya bila suatu saat ada gambar yang dibutuhkan. ^_^

3 komentar:

  1. sinisini, tak rapikan..

    Gambargambar kamu unyuunyu, simple sweeet. Maka benarlah simpulan saya bahwa satu dari banyak jenis manusia super keren itu yg jago gambar/sketch/doodling.

    BalasHapus
  2. kerennyaa.. udah berapa lama menekuni dunia gambar-menggambar ini mbak dian? betul juga kata ibu murti.. makasih ya mbak, udah berbagi info.

    BalasHapus
  3. @Delyanet: Kalau mulai bikin ilustrasi buku cerita sejak tahun 2004.. Blognya mba Yanet jg sangat informatif. Aku suka intip dan baca2 ceritanya.. ;)

    BalasHapus